Siapa yang pantas Mendapatkan Domain .id Gratis?


tanggal post : 29 July 2015
Siapa yang pantas Mendapatkan Domain .id Gratis?

Menkominfo Rudiantara berencana mengalokasikan anggaran Rp 50 miliar untuk program sejuta domain .id gratis mulai 2016 mendatang. Siapa saja yang layak menerima domain gratisan tersebut?
 
 
 
 
 
Dalam kacamata Andi Budimansyah, Ketua Umum Pengelola Nama Domain Internet Indonesia (PANDI), setidaknya ada sejumlah elemen masyarakat yang berhak untuk mendapatkannya.
 
"Target pengguna bagi satu juta domain ini adalah e-commerce, koperasi, UKM, sekolah termasuk pesantren, dan personal," kata Andi saat berbincang di Jakarta, Rabu (29/7/2015).
 
Seperti diketahui, e-commerce, koperasi, dan usaha kecil menengah (UKM) sedang jadi pusat perhatian saat ini. Menurut catatan Kementerian Koperasi dan UKM, tercatat ada lebih dari 56 juta usaha mikro saat ini di Indonesia.
 
"Penerima domain yang berhubungan dengan e-commerce, koperasi dan UKM ini tentunya diharapkan bisa mendorong agar mereka mulai menyediakan jasanya di Internet yang ujungnya adalah pendayagunaan internet dalam menunjang pertumbuhan ekonomi nasional," jelas Andi.
 
Tujuan lain yang diharapkan dari program sejuta domain gratis ini antara lain, mendorong tumbuhnya konten positif dalam negeri, mendorong tumbuhnya domain .id, melokalisir akses internet di dalam negeri, mempercepat akses internet, serta agar akses internet lebih murah.
 
 
Download aplikasi Isipulsa.co.id  dibawah ini, klik gambarnya 

Untuk mendaftar jadi agen pulsa klik gambar di bawah ini 
 
 
 
 
Redaktur Reza

Artikel Terkait

Viewer : 225 User: