Ini dia spesifikasi PC untuk bermain Metal gear Solid 5


tanggal post : 04 August 2015
Ini dia spesifikasi PC untuk bermain Metal gear Solid 5

Kita telah mendengar bahwa adanya penundaan rilisnya Metal Gear Online, memang berita tersebut sangat banyak menyakiti hati para gammers.Namun dibalik itu semua ada kabar gembira untuk para gammer yaitu dimajukannya tanggal rilis Metal Gear Solid V The Phantom Pain untuk versi PC.

Metal Gear Solid V The Phantom Pain bakal dirilis untuk PC pada tanggal 1 September 2015, di hari yang sama seperti versi PlayStation 3, PlayStation 4, Xbox 360, dan Xbox One.  Selain itu, Konami juga mengungkapkan selama event game Gamescom yang berlangsung di Cologne, Jerman mulai tanggal 5 hingga 9 Agustus besok, mereka bakal menyediakan demo gameplay lainnya, misi “A Hero’s Way.” Kemudian mereka juga bakal memutar trailer video baru yang lebih banyak menampilkan aspek Mother Base game ini.

 Konami juga mengungkapkan detail spesifikasi sistem PC yang kalian butuhkan untuk memainkan MGS V The Phantom Pain. Kalian gamer PlayStation 4 dan Xbox One tidak perlu pusing dalam hal spesifikasi sistem ini. Membeli The Phantom Pain, pasti bisa langsung dimainkan tanpa ada masalah. Namun untuk PC, tetap harus mengikuti syarat dan ketentuan berlaku yang dipatop Konami untuk mendapatkan kualitas grafis yang diharapkan seperti trailer-trailer keren yang sudah dirilis Konami selama ini. Dan untuk itu, kalian perlu menyiapkan, atau bahkan upgrade sistem seperti yang disyaratkan Konami di bawah ini.

Spesifikasi Minimal Metal Gear Solid 5 The Phantom Pain:

  • Sistem Operasi: Windows 7×64, Windows 8×64 (mutlak dibutuhkan OS 64-bit)
  • Prosesor: Intel Core i5-4460 (3.40 GHz) atau yang lebih baik; prosesor quad-core atau yang lebih tinggi
  • Memory: 4 GB RAM
  • GPU: NVIDIA GeForce GTX 650 (2GB) atau yang lebih baik (dibutuhkan kartu yang mendukung DirectX 11)
  • DirectX: Version 11
  • Hard Drive: Dibutuhkan space 28 GB
  • Sound Card: Sound card yang kompatibel DirectX 9.0c

Spesifikasi yang Disarankan Metal Gear Solid 5 The Phantom Pain:

  • Sistem Operasi: Windows 7×64, Windows 8×64 (mutlak dibutuhkan OS 64-bit)
  • Prosesor: Intel Core i7-4790 (3.60GHz) atau yang lebih baik; prosesor Quad-core atau yang lebih tinggi
  • Memory: 8 GB RAM
  • GPU: NVIDIA GeForce GTX 760 (dibutuhkan kartu yang mendukung DirectX 11)
  • DirectX: Version 11
  • Hard Drive: Dibutuhkan space 28 GB
  • Sound Card: Sound card yang kompatibel DirectX 9.0c (Surround Sound 5.1)

Jadi bagai mana menurut kalian,Apakah Spek computer kalian sudah memenuhi syarat, jika belum ayo buruas segera upgrade, Dikarenakan game ini tentu pastinya sangat seru untuk di mainkan, kamu dapat membeli game ini d website resminya,Please jangan download yang bajakan ya

redaktur vittor


Artikel Terkait

Viewer : 220 User: