Mainan canggih terbaru Dunia
tanggal post : 19 October 2015
Dilelang.id Mainan semua orang pasti pernah membeli dan memainkannya tidak mengenal status dan usia . seiring berkembang zaman yang semakin canggih mainan tradisional sudah mulai ditinggalkan semoga tidak menjadi anti sosial ya. mainan sekarang serba teknologi mulai dari play station , mainan remote control, Mainan Action Figure , ATV dan banyak lagi .
kalau mainan yang diatas mungkin hampir semua orang bisa memilikinya dan memainkannya tapi mainan yang satu ini berbeda tidak semua orang memainkannya hanya dimainkan bagi orang-orang yang memiliki uang di bank di seluruh dunia alias kaya raya . mainan ini seperti layaknya drone namun dapat di naiki , sebuah perusahaan pesawat Icon Aircraft mengeluarkan mainan bernama A5. perusahaan pesawat Icon Aircraft berlokasi di Vacaville, California menghabiskan dana US$ 100 juta (Rp 1,5 triliun) untuk membangun pesawat yang khusus dipasarkan untuk masyarakat umum. Icon Aircraft saat ini mengantungi pendapatan US$ 400 juta (Rp5,8 triliun) dari pemesanan 1.500 unit A5 dan saat ini Icon Aircraft mempercepat produksinya demi memenuhi pesanan tersebut untuk tiga tahun ke depan.
A5 telah melakukan demo penerbangan di sepanjang Sungai Hudson di New York City dengan pilot bernama Kirk Hawkins, seorang mantan pilot F-16 yang menjadi salah satu pendiri Icon Aircraft , A5 berkapasitas dengan dua tempat duduk dengan kecepatan +100 mil / jam .Dengan berat 1.000 pon dan bentang sayap 34 kaki, A5 merupakan perpaduan antara mobil sport, speedboat, dan pesawat terbang. Panel kontrol A5 lebih menyerupai mobil daripada pesawat konvensional. A5 tidak memerlukan bandara dan dapat dilipat sehingga bisa masuk ke dalam trailer.
[embed]https://youtu.be/TVlM4-1K9OE[/embed]Kirk Hawkins mengatakan "Pada intinya kami adalah perusahaan penerbangan yang sebenarnya. Penerbangan seharusnya seperti ini. Apakah Anda seorang pilot pesawat tempur atau pilot komersial atau pilot olahraga, jenis penerbangan inilah yang menginspirasi setiap anak untuk menjadi pilot”
A5 juga menjadi yang pertama dan satu-satunya pesawat sipil yang lolos uji ketahanan putaran oleh lembaga regulator penerbangan sipil di Amerika Serikat atau FAA. Teknologi yang digunakan telah disetujui oleh NASA pada tahun 1980. Tetapi tidak ada perusahaan penerbangan yang memenuhi standar FAA seperti A5.
Bagian penting lain dari teknologi yang membuat pesawat ini lebih aman dan lebih mudah untuk dikemudikan adalah pengukur Angle of Attack yang akan memberitahu Anda jika pesawat kehilangan daya angkat. Instrumen ini adalah yang pertama dari jenisnya untuk industri penerbangan.
yuk ikutan lelang barang di www.dilelang.id dengan bid penawaran dimulai Rp.1 untuk cara mengikuti lelang bisa kunjungi web kami dan jadilah pemenang lelang
https://youtu.be/zGiGoJqofwk