efek positif dan negatif Bermain Video Game
tanggal post : 01 September 2015
dilelang.id Permainan video game memang efek nya luar biasa sangat seru dan mengasyikkan . fakta hasil survey mengatakan Video games telah menguasai dunia hiburan .karena bisa dikatakan teknologi setiap detik terus berkembang di seluruh dunia.bagi para orang tua berpendapat bahwa bermain game itu hanya buang-buang waktu saja. Selain itu muncul juga anggapan bahwa orang yang bermain game itu adalah orang yang bodoh. Ditambah lagi banyak game yang memperlihatkan kekerasan, seks, judi serta obat-obatan menjadikan pandangan terhadap game semakin buruk.
bermain game ternyata memiliki berbagai dampak positif dan negative juga bagi orang yang salah melakukan nya . bermain game itu menjadikan jelek di mata orang lain karena Bermain game itu sifatnya adiktif / kecanduan .tidak bersosialisasi dan dan kehidupannya tidak berkembang. jika seseorang sudah menjadi pecandu game kronis, mereka akan selalu berpikir untuk bermain game baik ketika mereka berada disekolah ataupun sedang bekerja.
Bermain game secara tidak berlebih-lebihan ya wajar-wajar saja,menurut penelitian Universitas Oxford Bermain video game untuk waktu yang singkat setiap hari dapat memiliki dampak kecil tapi positif pada perkembangan anak. orang-orang muda yang menghabiskan waktu kurang dari satu jam sehari dalam bermain video game memiliki kemampuan menyesuaikan diri yang lebih baik ketimbang mereka yang tidak bermain video game sama sekali.
Bermain game dapat meningkatkan kreativitas dan kemampuan seseorang memecahkan suatu masalah seperti pendukung setia “bermain video game” Guillermo del Toro seorang sutradara film yang sukses berkat filmnya berjudul Hellboy, Pan’s Labyrinth dan Pacific Rim. Ia sangat menyukai video games sampai-sampai ia beranggapan bahwa game itu adalah buku komik zaman sekarang. Mark Zuckerberg pendiri Facebook pada saat ia berumur 10 tahun juga sangat menyukai video games . Dia sangat bersemangat untuk belajar karena menurutnya game yang ada pada waktu itu tidak membuatnya puas; dan kemudian ia ingin membuat game yang lebih baik dari itu.
Sebuah penelitian oleh Andrew K. Przybylski, PhD menghasilkan sebuah pendapat bahwa video game itu mirip dengan cara anak-anak bermain permainan tradisional sebelum adanya permainan elektronik. Tetapi bukan berarti orang tua harus merasa aman meninggalkan anak-anaknya bermain sepanjang hari, karena hal ini mungkin akan merujuk ke ‘kecanduan’ dan mengurangi perhatian mereka terhadap hal selain game.
Manfaat hal positif dari bermain video game meningkatkan keterampilan motorik , bermain game dapat membantu pemulihan dari depresi lebih cepat daripada pemulihan melalui layanan konsuling. Bermain game secara berlebihan tanpa mengenal waktu memang tidak baik. Tentunya bermain game selama di batas kewajaran sah-sah saja. Malah hal ini akan meningkatkan berbagai kemampuan yang ada pada diri seorang gamer. tidak menutup kemungkinan, banyak gamer lain yang akan menyusul keberhasilan pendiri Facebook dan Sutradara film Hellboy berkat bermain game.
Nah maka dari itu para orang tua tetap melakukan pengawasan terhadap anaknya tentang video game tersebut dan bisa dibarengi dengan permainan lainnya seperti RC / remote control mainan mobil ,mainan motor mini GP, robot-robotan , RC Helikopter drone ,RC Boat ,RC Tank, bermain music gitar biola piano dll