Buah Alpukat Dapat Membantu Menurunkan Kolesterol Berlebih
tanggal post : 07 September 2015
Bila Anda ingin meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL) dalam tubuh, sebaiknya memilih 4 jenis makanan sehat yang baik Anda Konsumsi berikut :
1. Alpukat
Alpukat adalah buah yang memiliki kandungan tinggi lemak. Tetapi Anda tidak perlu khawatir, karena selain daging buahnya yang gurih, alpukat memiliki mengandung lemak baik (HDL). Kandungan lutein pada alpukat berkhasiat untuk membantu meningkatkan kualitas kesehatan mata.
2. Minyak Kelapa Murni
Minyak kelapa dapat menjadi pilihan terbaik sebagai menu makanan penutup yang sehat. Meski kegunaan minyak kelapa masih terus dipelajari, tapi manfaatnya telah diakui ampuh sebagi anti-bakteri, kaya akan vitamin K dan E dan zat besi.
3. Ikan
Beberapa jenis ikan mengandung lemak yang sangat baik bagi kesehata. Salmon, sarden, herring, makarel dan tuna adalah jenis ikan yang mengandung asam lemak omega-3. Lemak pada ikan sangat dibutuhkan untuk membantu pertumbuhan, perkembangan fungsi otak, dan mengurangi risiko penyakit kardiovaskular.
4. Kacang-Kacangan
Kacang-kacangan merupakan sumber nutrisi yang melindungi kesehatan Anda. Orang yang makan kacang secara teratur berisiko lebih rendah untuk meninggal akibat serangan jantung dan stroke ketimbang mereka yang makan sedikit.
Redaktur Reza