Kenapa berpenampilan menarik itu penting dalam penerimaan karyawan?

Kenapa berpenampilan menarik itu penting dalam penerimaan karyawan?


tanggal post : 23 June 2022
Kenapa berpenampilan menarik itu penting dalam penerimaan karyawan?

"Benefit Berpenampilan menarik"

Kenapa berpenampilan menarik itu penting dalam penerimaan karyawan?

Syarat berpenampilan menarik bukan untuk melihat seberapa cantik atau tampan kandidat, tapi untuk melihat keseriusan dari kandidat. Jika kandidat berusaha untuk tampil menarik (berpakaian rapih, menata rambut, merias wajah) ketika interview, maka hal itu membuktikan bahwa kandidat tersebut telah berusaha memberikan kesan yang baik dari penampilan. Berbeda hal nya jika kandidat tersebut tampil acak-acakan atau seadanya. Pastinya employer akan berpikir bahwa kandidat tersebut 'tidak niat' dan tidak serius.

Sedikit banyak, kamu pasti sudah memahami hal-hal terkait penampilan yang lebih baik dihindari. Jadi, ada beberapa hal yang sebaiknya tidak dilakukan berkenaan dengan tampilan ketika melamar pekerjaan. Apa saja?

  • Menggunakan pakaian yang terlalu terbuka sehingga membuat risih orang sekitar yang melihatnya dan berpotensi memicu tindak asusila.

  • Merias wajah secara berlebihan juga bukan hal yang disarankan sebab dapat menimbulkan pertanyaan tentang motif sesungguhnya mengajukan lamaran kerja.

  • Menggunakan pakaian dan aksesoris bermerek secara terang-terangan untuk mengintimidasi atau memancing penilaian subjektif employer.

  • Tidak percaya diri dan kurang senyum juga hal yang negatif terhadap penampilan karena akan menimbulkan aura kurang baik dari tubuh kamu.

Kalau tidak berlaku di semua jenis pekerjaan atau perusahaan, syarat penampilan menarik tampaknya menjadi momok tersendiri bagi pencari kerja.Pasalnya meski tidak tertulis dalam syarat pada informasi lowongan kerja, terkadang penampilan menarik menjadi salah satu preferensi HRD ketika merekrut karyawan.

Memperhatikan penampilan merupakan suatu hal yang penting. Di beberapa perusahaan, ada juga yang membebaskan karyawannya untuk berpenampilan sesuai keinginan mereka asalkan tetap sopan. Sebagai seorang karyawan yang baik, kita harus menjaga penampilan saat bekerja si kantor. Mengapa begitu? Berikut alasannya:

1. Membuat orang lebih menghargai kita

Ketika kita memperhatikan penampilan itu tandanya kita menghargai diri kita sendiri, dengan demikian orang lain juga akan menghargai kita. Berpenampilan rapi dan sopan untuk bekerja di kantor akan membuat kita lebih dihargai rekan kerja bahkan bisa dijadikan inspirasi bagi orang lain.

2. Menambah rasa percaya diri

Dengan penampilan yang rapi dan nyaman pasti akan menambah rasa percaya diri bagi seseorang tidak terkecuali bagi seorang karyawan. Kita bisa memadu padankan beberapa pakaian yang sekiranya nyaman untuk kita pakai dengan beberapa pakaian yang akan menimbulkan kesan rapi dan formal untuk bekerja, dengan sendirinya rasa percaya diri itu akan timbul sehingga kita akan selalu siap menghadapi tantangan dalam pekerjaan.

3. Selalu siap di posisi apa pun

Tidak menyepelekan penampilan saat ke kantor juga membuat kita siap berada di posisi apa pun yang akan kita hadapi di kantor. Misalkan saja ada suatu meeting mendadak yang dihadiri oleh tamu dari luar kantor, dengan kita selalu memperhatikan penampilan kita tidak akan keteteran dan menjadi lebih siap menghadapinya.

4. Tidak minder bertemu orang baru

Kita tidak bisa menebak apa yang akan terjadi ke depannya, apa yang akan kita hadapi begitu pula dengan siapa yang akan kita temui. Terkadang ada beberapa bagian kerja di kantor yang mengharuskan kita untuk bertemu dengan orang baru seperti misalkan customer atau supplier. Dengan kita selalu memperhatikan penampilan, kita akan siap kapan pun dan siapa pun yang akan kita temui di tempat kerja.

5. Menjadi nilai tambah bagi kamu

Secara tidak langsung dengan kita tidak menyepelekan penampilan kita saat bekerja di kantor, akan membawa nilai tambah bagi kita sendiri. Banyak sisi positif yang akan di dapat dengan kita bisa selalu memperhatikan penampilan.

https://www.lokerbali.id/2022/01/04/manfaat-menjaga-penampilan-saat-bekerja-di-kantor/


Artikel Terkait

Viewer : 56 User: