Self Improvement, Tips, Informasi
Tanda Kamu Terlalu Toxic Pada Diri Sendiri
tanggal post : 07 March 2022
Kata ‘toxic’ bukan hal yang baru bagi masyarakat kita khususnya para kaum muda. Toxic sering kali dikaitkan dengan sesuatu atau seseorang. Contohnya, hubungan yang toxic, pasangan yang toxic, teman toxic atau persahabatan yang toxic. Tahukah kamu bahwa toxic itu bukan hanya berasal dari orang lain melainkan bisa dari dalam diri kita sendiri?
Sayangnya, banyak dari kita yang tidak atau kurang menyadari bahwa ada sifat hal yang menjadi toxic di dalam diri kita hingga membuat kita sulit untuk berkembang atau menjadi lebih baik. Apa sajakah tanda yang menjadi ciri bahwa toxic ada di dalam diri sendiri?
-
Keraguan Berlebih pada Diri Sendiri hingga Tidak Percaya pada Kemampuan Sendiri
Ragu saat mengambil keputusan adalah hal yang wajar tapi jangan biarkan keraguan itu merajalela hingga menguasai dirimu dalam jangka waktu yang lama. Kamu harus percaya bahwa kamu mampu untuk melakukan hal yang kamu impikan selama apa yang kamu lakukan itu memang baik.
-
Banyak Berpikir atau Bicara tentang Hal Negatif pada Diri Sendiri
Melakukan hal yang baik memang tidak mudah. Selalu ada tantangan yang harus kamu lewati dan semua itu tak luput dari sebuah perjuangan. Salah satu tantangannya adalah pikiranmu sendiri. Kamu harus bisa mengontrol pikiranmu karena akan ada banyak hal negatif yang bermunculan di dalam kepala, bahkan tak jarang akan terucap dan itu semua ingin mempengaruhimu.
-
Terlalu Perfeksionis
Pikiran negatif bisa dikarenakan oleh adanya kemauan untuk selalu sempurna. Kamu harus menyadari bahwa tak ada hal yang sempurna di dunia ini. Lakukan sebisamu dan semaksimal yang kamu bisa. Asal kamu sudah berusaha untuk melakukan sesuatu sebaik mungkin dan diiringi dengan doa, itu semua sudah lebih dari cukup.
Itulah tiga tanda bahwa toxic bisa terjadi pada diri sendiri. Yang harus kamu ingat adalah percaya pada kemampuan dirimu sendiri, kendalikan pikiranmu dan teruslah berpikir positif meski mengantisipasi sesuatu dengan kemungkinan terburuk juga ada baiknya namun jangan sampai hal itu membuatmu terpengaruh dan berpikir negatif tentang keputusan atau usahamu.
Source:
https://yoursay.suara.com/lifestyle/2022/02/28/181509/3-tanda-toxic-pada-diri-sendiri-sadarlah