Setting Permalink Agar Seo Friendly


tanggal post : 03 September 2015
Setting Permalink Agar Seo Friendly

Secara default struktur URL WordPress bukan yang paling SEO Friendly, juga tidak sangat user friendly. Dalam tutorial ini saya akan menunjukkan cara untuk membuat SEO Friendly pada Struktur URL untuk WordPress yang juga user friendly.
 

MENGAPA STRUKTUR URL HARUS SEO FRIENDLY ?
 

Bila Anda memiliki struktur yang ramah SEO, Anda dapat meningkatkan kesempatan untuk mendapatkan peringkat lebih tinggi dalam mesin pencari seperti Google dan lain-lain. Yang secara default adalah sumber terbesar dari pengunjung baru ke situs web apapun. Menurut banyak pakar SEO URL sangatlah berpengaruh terhadap Search Engine.

setting permalink

permalink settings wordpress seoSecara default Struktur URL WordPress tidak SEO friendly sekali seperti dibawah ini.

http://www.danmogot.com/?p=21

untuk merubah menjadi SEO friendly adalah dengan masuk ke menu settings -> Permalinks dan pilih Customize

Berikut URL yang disarankan :

/%category%/%postname%/

OR

/%category%/%postname%.html

Hasil dari penggunaa url dengan setingan diatas akan menjadi seperti dibawah ini

http://www.danmogot.com/blog/tips-membuat-permalink-seo-friendly/

Link Diatas adalah penggunaan format URL yang saya sarankan dan SEO Friendly, Tapi ada banyak format lain yang bisa Anda gunakan dalam mengatur URL Anda, tapi bagi kebanyakan Pakar SEO penggunaan dibawah ini sangatlah tidak SEO Friendly.

Format Wordpress permalink Lainnya :

%Year% – Tahun pos, empat digit, misalnya 2004

%Monthnum% – Bulan, misalnya 05

%Day% – Tanggal, misalnya 28

%Hour% – Jam, misalnya 15

%Minute% – Menit, misalnya 43

%Postname% – Khusus menampilkan URL sesuai Judul

%Post_id% – unik ID # pos, misalnya 423

%author% – Sebuah versi uuntuk menampilkan nama penulis.

1. Pola http://domain/tahun/tanggal/keyword

Pola ini juga merupakan pola default untuk blog blogger/blogspot terlepas dari ada atau tidaknya format .html diujungnya. Kelebihan dari permalink dengan struktur seperti ini adalah memberikan informasi waktu kapan posting tersebut diterbitkan. Kekurangannya, keyword yang dimasukkan lebih sedikit. Pola ini sangat baik diterapkan pada blog yang kontennya hanya berlaku atau relevan pada waktu tertentu saja dan harus selalu terupdate, seperti situs niche berita dan sejenisnya. Namun, juga tidak bermasalah jika diterapkan di blog dengan konten yang tidak mudah basi.

pemalink

Perlu diingat bahwa pengguna mesin pencari akan lebih menyukai konten yang baru ketimbang yang lama. Jadi, ketika konten anda lebih fresh daripada konten lain yang sejenis, peluang di kliknya lebih besar yang nantinya akan berpengaruh pada CTR posting anda.

2. Pola http://domain/keyword

Pola permalink ini cocok untuk blog yang kontennya tidak mudah basi alias "tak lekang oleh waktu" . Kelebihan dari struktur permalink seperti ini adalah anda bisa menambahkan lebih banyak keyword pada url. Kekurangannya, Jika posting anda tidak relevan dengan waktu, maka akan membuat pengunjung kecewa ketika informasi yang didapat ternyata sudah tidak berlaku. Hal ini bisa menyebabkan meningkatnya bounce rate blog anda yang tentu saja tidak baik untuk SEO.

Terlepas dari kekurangan dan kelebihan struktur permalink di atas, semuanya bergantung pada bagaimana anda menerapkannya di blog. Semuanya bergantung pada keyword yang anda masukkan. Oleh karena itu, di bawah ini ada beberapa trik dan cara membuat permalink anda lebih SEO Friendly.

A. Gunakan Fitur Custom Permalink

Baik pada Blogger maupun WordPress, ada fitur "Custom Permalink" yang berfungsi untuk mengedit permalink untuk tiap posting. Kita bisa mengatur keyword apa yang akan kita masukkan dan sertakan menjadi bagian dari permalink. Pada wordpress, custom permalink itu berada tepat dibawah kolom judul pada saat membuat posting. Sedangkan pada blogger, ada pada sidebar kanan editor pada saat membuat posting

costom permalink
permalink

B. Masukkan Keyword yang tidak ada pada judul atau konten

Salah satu fungsi dari permalink adalah untuk memperkaya keyword konten anda. Jadi, gunakan keyword yang berbeda dengan yang berada pada judul maupun konten, walaupun itu hanya sinonim dari keyword yang sudah ada. Ingatlah bahwa pengguna mesin pencari tidak selalu mencari dengan keyword yang sesuai dengan judul posting anda. Barangkali keywordnya lebih cocok dengan keyword yang anda masukkan pada permalink.

C. Gunakan Long tail Keyword

Ketimbang menggunakan kata kunci yang terdiri hanya 1 kata, lebih baik jika anda memasukkan long tail keyword pada permalink. Long tail keyword terdiri dari 2-4 kata. Contoh long tail keyword misalnya "cara membuat website", "tutorial wordpress self hosted", dan sebagainya.

D. Keyword terdiri dari 3 - 5 Kata

Menurut mattcutts, kepala webspam google, permalink yang baik adalah yang mengandung 3 - 5 kata. Terlepas dari berapa keyword yang tersimpan didalamnya. Panjangnya kata ini juga tergantung pada jumlah karakter tiap kata, panjangnya nama domain, dan pola permalink. Jadi, anda harus menyesuaikannya agar kata kunci tersebut tetap terlihat di mesin pencari. Jika terlalu panjang, nanti terpotong di hasil pencariannya.

E. Relevansi Keyword

Bagimana pun, kata kunci yang anda masukkan haruslah relevan. Benar-benar mewakili konten. Juga harus merupakan salah satu kata kunci utama. Jika keyword yang anda masukkan tidak relevan, yang ada hasilnya malah di anggap spam.

F. Hindari Penggunaan kata penghubung dan tanda baca

Hindari penggunaan kata 'dan', 'di', 'ke', 'atau', tanda baca '?', '!', dan sejenisnya pada permalink. Nanti jadi tidak logis dong? Tidak masalah, ingat permalink bukan konten ataupun judul yang harus dibaca pengguna. Permalink hanya kata kunci yang mewakili konten.

related Search : permanent link, permalink php, index.php url, SEO Friendly, Link SEO, tips SEO


Artikel Terkait

Viewer : 249 User: