Rc Helicopter Penyemprot Pestisida
tanggal post : 29 August 2015
Indonesia adalah negara maritim, sehingga banyak lahan yang dijadikan tempat untuk bercocok tanam. Banyak jenis tanaman yang tumbuh di negeri kita mulai dari tanaman bahan pokok, kayu keras, sampai tanaman hias.
Tanaman tersebut perelu dirawat dengan khusus agar hasil yang didapat lebih maksimal. mulai dari penyemprotan pestisida, pemberian pupuk, manipulasi lingkungan tanam atau dengan cara-cara lainnya. Penyemprotan tanaman di indonesia masih menggunakan sistem traditional. Semprot yang digunakan menggunakan manual pump, petani harus berjalan mundur.
Beberapa pestisida tidak boleh terkena kulit secara langsung, terhirup atau mengenai mata. Penyemprotan dengan manual pump sangat beresiko terkena hasil semprot pestisida karena jarak antara ujung lubang semprot dengan penyemprot sangat dekat. Penyemprotan manual ini juga berpotensi merusak tanaman karena dalam prosesnya banyak tanaman yang terinjak ketika dilakukan penyemprotan.
Maka di perlukan inovasi untuk meminimalisir resiko untuk penyemprot dan tanaman itu sendiri. Di ciptakanlah Remote control helicopter khusus untuk menyemprot pestisida tanaman. Alat ini memiliki banyak keunggulan antara lain, penyemprot tidak terkena pestisida karena jarak antara heli dan pengendali cukup jauh. kedua, tanaman tidak terjadi kerusakan karena heli tidak menginjak tanaman. ketiga, waktu semprot lebih singkat dan efisien.
Semakin banyak inovasi di bidang teknologi diharapkan dapat menunjang produktifitas dan keselamatan di dunia pertanian. Semoga dunia pertanian di Indonesia cepat mengaplikasikan teknologi ini. Pertumbuhan penduduk yang semakin meningkat harus diimbangi dengan produktifitas pangan yang tinggi di tengah lahan yang semakin menipis.
redaktur by Akhmad khasan @danmogot