Resep Membuat Kolak Biji Salak Ubi Jalar


tanggal post : 20 June 2015
Resep Membuat Kolak Biji Salak Ubi Jalar

Ubi jalar salah satu tanaman yang akarnya berbentuk umbi, umbinya mengandung karbohidrat yang tinggi, dan tidak hanya umbinya saja yang bisa di manfaatkan, daun ubi jalar bisa untuk di buat menjadi sayur, rasanya lembut. Daunnya di rebus dan di cocol dengan sambal sangat cocok dengan nasi putih panas di temani dengan ikan asin.

Bahan bahan :
Bahan Biji salak:
1/4 kilogram ubi jalar warna kuning atau putih, kupas, kukus, kemudian dihaluskan.
4 sdm tepung sagu
3 sdm gula pasir
1/2 sdt garam
1 sdm air bersih

Saus gula merah :
150 gram gula merah atau sesuai selera, disisir.
2 lembar daun pandan
2 sdm gula pasir
250 ml santan yang dibuat dari 1/2 butir kelapa
1 sdt tepung sagu, larutkan dengan 1 sdt air

Saus santan :
150 ml santan yang dibuat dari 1/2 butir kelapa
1/2 sdt garam

Cara membuat :

  1. Biji salak : Campurkan ubi jalar, tepung sagu, gula, garam, dan air. Uleni hingga rata untuk membuat adonan. Tambahkan pewarna cokelat.
  2. Ambil Adonan sedikit demi sedikit untuk dibentuk menjadi bulat lonjong kecil-kecil(seperti bentuk biji salak).
  3. Didihkan air, rebus biji salak sampai mengapung. Angkat kemudian tiriskan.
  4. Saus gula merah : Masak gula merah, tambahkan daun pandan, gula pasir, santan, dan tepung sagu sambil diaduk sampai meletup-letup. Sisihkan.
  5. Saus santan : Masak santan dan garam sambil diaduk hingga mendidih.
  6. Tata biji salak yang sudah selesai dibuat kedalam mangkuk. Kemudian siramkan rebusan gula merah dan saus santan.
  7. Sajikan untuk 4 porsi

Redaktur : Armansyah @ Danmogot

Mesin penggiling daging


Artikel Terkait

Viewer : 260 User: