Daftar Rentetan Kecelakaan Pesawat Hercules C-130 Di Indonesia


tanggal post : 30 June 2015
Daftar  Rentetan Kecelakaan Pesawat Hercules C-130 Di Indonesia

Kecelakaan Pesawat Hercules C 130 milik TNI Angkatan Udara di Jalan Jamin Ginting, kawasan Perumnas Simalingkar, Medan, Sumatera Utara, bukan yang pertama kali terjadi.

Dalam catatan, sebelumnya terdapat beberapa peristiwa kecelakaan pesawat buatan Lockheed-Martin, Amerika Serikat, ini di Indonesia. Berikut riwayat kecelakaan Pesawat Hercules C 130 yang dihimpun dari beberapa sumber :

20 November 1985

Hercules C-130-MP milik TNI AU jatuh setelah menabrak dinding pegunungan Sibayak. menewaskan 10 awak pesawat.

5 Oktober 1991

Pesawat Hercules C-130 jatuh di Condet, Jakarta Timur. 135 orang menjadi korban dari kecelakaan ini. Korban terdiri dari 12 orang awak dan 121 lainnya adalah anggota Paskhas AU, serta dua satpam Balai Latihan Kerja Departemen Tenaga Kerja.

20 Desember 2001

Jatuh sekitar pukul 09.45 WIB di Bandara Malikussaleh, Lhokseumawe, Aceh Utara. Pesawat ini mengangkut penumpang dan amunisi terjatuh karena kegagalan pendaratan sehingga mengalami total loss. Mengangkut 90 penumpang, diantaranya 70 perwira TNI, 27 perwira Kostrad, dan delapan perwira Kopassus.

11 Mei 2009

Hercules C-130 milik TNI AU terjatuh di Bandara Wamena, Papua. Penyebabnya adalah pesawat ini mengalami copot ban saat mendarat. Roda pesawat yang copot menghantam satu warga.

20 Mei 2009

Pesawat Hercules C-130 jenis Long Body terjatuh di Desa Geplak, Karas, Magetan Jawa Timur. Saat jatuh pesawat pesawat dengan nomor registrasi A1325 mengangkut 120 orang. Jatuh sekitar pukul 06.25 WIB.

Kecelakaan menelan cukup banyak korban, 101 orang tewas dan 11 luka. Menimpa dua rumah warga lalu terbakar dan menyusup di pohon bambu. Sebelum jatuh terdengar dua suara ledakan.

30 Juni 2015

Hercules C-130 milik TNI AU terjatuh di Jalan Jamin Ginting Kota Medan Sumatera Utara sekitar pukul 12.14 WIB. Pesawat ini jatuh tak lama setelah lepas landas dari Lanud Soewondo (eks. Bandara Polonia).

Berikut gambar dari kecelakaan pesawat hercules di jl.Jamin ginting-Medan :

Hercules jatuh di medan Hercules jatuh di medan Hercules jatuh di medan Hercules jatuh di medan Hercules jatuh di medan  Hercules jatuh di medan

Redaktur : Armansyah @ Danmogot

 


Artikel Terkait

Viewer : 337 User: