Air Cooler, Ac, Sejuk

Tips Menggunakan Air Cooler dengan Tepat


tanggal post : 17 September 2017
Tips Menggunakan Air Cooler dengan Tepat

Sudahkah Bobers memiliki Air Cooler di rumah? Jika iya, pasti pernah merasakan Air Cooler kalian tidak terlalu dingin dibandingkan dengan AC bukan? Yap, memang benar jika Air Cooler tidak terlalu dingin di banding AC karena hanya berfungsi sebagai penyejuk saja bukan untuk pendingin ruangan. Fungsi dari air cooler adalah untuk melembabkan ruangan dan menurunkan suhu. Harganya pun berbeda jauh lebih murah dibanding dengan AC yang harganya mahal.   Untuk itu penggunaan Air Cooler juga harus secara tepat agar awet dan tahan lama tentunya. Mr.BOB akan memberikan beberapa tips dalam menggunakan Air Cooler:

 

  1. Jangan dipakai non-stop

            Air cooler jenis apapun tentu saja tidak bisa dinyalakan 24 jam selama satu minggu. Maksimal pemakaian tergantung kadar air dalam tangki. Sebab jika air cooler dipakai dalam keadaan tangki es batu atau air kosong, berarti cooler menjalankan fungsinya dengan mesin yang panas, hal ini akan menyebabkan cooler cepat rusak. Rata-rata air cooler punya tangki air, sebesar 5 liter yang dapat memberikan kesejukan selama 3-5 jam.

  1. Jangan dipakai di ruangan tertutup

            Hidari pemakaian air cooler di ruangan yang tertutup, sebab sesuai dengan fungsinya yang menyejukan ruangan dengan menurunkan suhu, sebaiknya digunakan pada ruangan yang punya fentilasi atau sirkulasi udara baik agar tidak terjadi tumbuhnya jamur di ruangan kamar Anda.

 

  1. Jangan ditaruh dekat logam atau barang elektronik

Air cooler berfungsi melembabkan udara dengan tangki es batu atau air, yaitu fungsi alat ini adalah mengubah air menjadi hembusan uap sejuk. Oleh sebab itu logam dan barang eletronik seperti TV atau radio yang berada di dekatnya rawan sekali untuk rusak karena lembab.

Tempat yang paling benar adalah menaruh air cooler di ujung ruangan dan biarkan suhu rungan turun dengan sendirinya.

 

  1. Dibersihkan sebulan sekali

Air cooler harus dibersihkan sebulan sekali dengan mengeringkan tangki dan mencopot filter di bagian belakang, filter dibersihkan dengan cara dicuci tanpa menggunakan sabun atau pembersih.

 

  1. Agar cepat dingin

Ada cara supaya air cooler bisa menghembuskan udara yang lumayan dingin. Kebanyakan air cooler dilengkapi dengan ice jelly, nah barang ini harus ditaruh di freezer seharian supaya bisa membuat tangki air dingin. Anda bisa menggantinya dengan es batu yang taruh dalam botol. Namun jika tidak ada air atau es batu jangan menekan tombol humidifier ya, sebab air cooler bisa cepat rusak.

Demikian beberapa tips cara penggunaan Air Cooler dengan tepat. Jika kalian berminat ingin membeli Air Cooler yang berkualitas, Danmogot.com menawarkan beberapa macam Air Cooler dengan tipe dan harga yang beragam tentunya sesuai dengan kebutuhan kalian. Air Cooler yang ditawarkan bisa menciptakan kenyamanan dalam ruangan kalian karena udara yang dikeluarkan tidak lembab dan dapat mengumpulkan debu dan bau yang tidak diinginkan selain itu udara yang dikeluarkan sejuk. Berikut Air Cooler yang kami tawarkan:

 

Air Cooler Dengan air/es Besar LFS100 (Rp 2.220.000)

 

 

Air Cooler Dengan air/es LFS701A (Rp 1.260.000)

 

 

Air Cooler air/es Kecil LFS703 (Rp 1.056.000)

Jadi jika kalian ingin membeli Air Cooler langsung (offline) Anda bisa datang langsung Ke Kantor Pusat Danmogot.com Di Jl. Padang Golf, Komp. CBD Polonia BLOK DD No.48-51A Medan.

Untuk pembelian secara Online Anda bisa kunjungi Website kami di www.danmogot.com .

Lalu informasi lebih lanjut Hubungi Costumer Service kami di 0823 63 633 633


Artikel Terkait

Viewer : 862 User: