Berbuka Dengan Chicken Tandoori dan Lamb Ozzy


tanggal post : 27 June 2015
Berbuka Dengan Chicken Tandoori dan Lamb Ozzy

Jakarta BeliPulsa.id  - Sekali-sekali cicipi hidangan India untuk berbuka. Rempahnya harum dan berkhasiat. Seperti​ lamb ozzy dengan nasi briyani atau chicken tandoori dengan roti canai​ di restoran ini​.
 
 
Restoran yang terletak di Hotel Pullman Jakarta Central Park ini juga menyuguhka​n​ hidangan Timur Tengah.
 
Ramadan kali ini, Collage​, yang ada di lantai 7​ menawarkan pengalaman bersantap secara prasmanan untuk berbuka puasa. Restoran ​all day dining ​berkonsep modern ini menyuguhkan aneka hidangan Timur Tengah, India, Jepang, dan lainnya.
 
  
 
Untuk berbuka puasa, ​tersedia beragam​ ta’jil​. Ada ​kue cucur, es pisang ijo, dan salad buah yang menyegarkan. Bila ingin es campur yang manispun Anda dapat meraciknya sendiri ​dengan bahan yang sesuai selera​.
 
Setelah puas menyantap hidangan ta’jil, saatnya Anda beralih ke hidangan utama. Selama bulan Ramadan, Executive Chef Dewa Putu Rai menyediakan menu Timur Tengah yang spesial.
 
Seperti chicken shawarma dengan saus lemon dan asam jawa, lamb ozzy dengan nasi briyani yang kaya rempah, chebeh rubyan, baklava, hingga aneka kebab.
 
Selain menu di atas, Collage memiliki menu spesial yaitu short rib atau iga yang dimasak dengan teknik slow cooking selama 72 jam. Menurut sang chef, proses pemasakan yang lama bertujuan menghilangkan kadar air dalam daging d​an rasa daging menjadi lebih lembut.​
 
Hasilnya, daging iga yang telah dibakar sangatlah empuk. Bagian dalam daging masih terlihat kemerahan dengan cita rasa yang guri​h meresap.​​
 
Jika ingin merasakan menu a la India, ​jangan lewatkan​ chicken tandoori. Daging ayam yang empuk dibumbui yogurt dan rempah kemudian dibakar hingga matang.
 
Warna kemerahan pada chicken tandoori berasal dari penggunaan rempah India tandoori masala. Selain dapat dimakan langsung, chicken tandoori juga enak dimakan dengan roti canai dan kari.



Redaktur Reza Ananda 

Artikel Terkait

Viewer : 237 User: